[Yogyakarta, 15 Januari 2025] Siswa-siswi kelas 11 SMA Wachid Hasyim 5 Surabaya melaksanakan kegitan Study Tour & Visit Campus di Universitan Islam Negeri Sunan Kalijaga, Yogyakarta. Kegiatan ini merupakan kegiatan kunjungan kampus dengan tujuan mengenal kampus lebih dalam, mengenal program studi yang diminati, serta mampu membangun minat siswa-siswi untuk melanjutkan pendidikan keperguruan tinggi.

Siswa-siswi juga diberikan kesempatan untuk bertanya mengenai hal-hal seputar kampus. Dari kegiatan ini siswa-siswi diharapkan dapat memperoleh wawasan dan gambaran mengenai hal-hal yang perlu dipersiapkan pada pendidikan selanjutnya.

Selain melakukan kunjungan ke kampus, siswa-siswi juga diajak berkunjung ke beberapa tempat wisata yang ada di Yogyakarta. Beberapa tempat wisata yang mereka kunjungi yaitu Candi Prambanan, Bukit Breksi dan wisata alam Merapi. Siswa-siswi begitu antusias dalam kegiatan tersebut.