Berdasarkan Pedoman Kemendikbudristek Nomor 56 Tahun 2022, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) adalah sebuah kegiatan yang berfokus pada pendekatan proyek untuk memperkuat upaya dalam mencapai kompetensi dan karakter yang sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila yang didasarkan pada Standar Kompetensi Lulusan (SKL).
SMA Wachid Hasyim 5 Surabaya Tahun Pelajaran 2024/2025 melaksanakan kegiatan P5 ini dengan membuat sebuah inovasi yaitu mengimlementasikan sebuah Diorama Kota Ramah Lingkungan.
Konsep pembuatan Diorama Kota Ramah Lingkungan bertujuan menciptakan sebuah kota yang sehat secara ekologis. Diorama ini dirancang dirancang dengan tujuan utama untuk menjaga keseimbangan ekosistem, mengurangi limbah berbahaya, serta meminimalkan emisi karbon dalam aktivitas manusia.
Dalam pameran ini SMA Wachid Hasyim 5 mendapatkan dua penghargaan yaitu Generasi Guru Pemimpin Pembelajaran Inovatif dan Sekolah Inovator Pembangkit Energi Bersih.